Ketua DPP SEPERNAS Minta Jaga Marwah Wartawan Serta Menjadi Mitra Strategis Pemerintah Saat Lantik Pengurus SEPERNAS Jeneponto
Ketua DPP SEPERNAS La Ode Hazirun melantik dan mengambil sumpah ketua dan pengurus DPC SEPERNAS Kabupaten Jeneponto, Minggu (14/12) Jeneponto, Berita Online Sulawesi.Com - DPC Serikat Pers Reformasi Nasional (SEPERNAS) Kabupaten Jeneponto resmi dilantik dan dikukuhkan. Pelantikan berlangsung di Aula gedung Dinas Pertanian Kabupaten Jeneponto, Minggu (14/12/2025. Pelantikan ini menandai dimulainya kepengurusan baru periode 2025-2029 yang diketuai Nasir Tinggi, SE. Prosesi pelantikan ditandai dengan pembacaan surat keputusan serta pengucapan sumpah jabatan pengurus, yang dipimpin langsung oleh Ketua DPP SEPERNAS, Drs. La Ode Hazirun. Ketua umum SEPERNAS, La Ode Hazirun dalam sambutan menyampaikan harapan besar kepada seluruh pengurus dan anggota, khususnya ditingkat daerah agar terus meningkatkan kualitas dan profesionalisme wartawan. "Wartawan kedepan harus semakin profesional dan menjunjung tinggi kode etik jurnalistik dalam setiap peliputan dan penyajian berita," tegas La ...