SMP Negeri 47 Makassar Di Kegiatan F8 2024

Kepala UPT SPF SMP Negeri 47 Makassar Drs. Sompo S Bora, M.Pd di acara Karnaval F8

BERITA ONLINE SULAWESI.COM
- Institusi pendidikan UPT SPF SMP Negeri 47 Makassar ambil bagian pada acara terbesar di kota Makassar yaitu Makassar Internasional Eight Festival and Forum atau F8 tahun 2024.

Keterlibatan UPT SPF SMP Negeri 47 dalam kegiatan F8 tahun ini dengan mengikutsertakan peserta didiknya dalam acara karnaval budaya bersama peserta didik SMP lainnya. Saat karnaval F8 siswa UPT SPF SMP Negeri 47 mengenakan pakaian adat khas Sulawesi Selatan.

Setiap tahun, UPT SPF SMP Negeri 47 berpartisipasi acara F8 dengan tujuan mendukung dan menyukseskan program pemerintah kota Makassar. Disamping itu, memberikan kesempatan kepada anak didik  memperoleh nilai-nilai edukasi berkelanjutan.

Dengan berpartisipasi di kegiatan F8, sebagai kepala UPT SPF SMP Negeri 47 Bapak Drs. Simpo S Bora, M.Pd berharap melalui karnaval F8 dapat memberikan kontribusi positif bagi pengembangan minat dan bakat kesenian siswa. (**)



Posting Komentar untuk "SMP Negeri 47 Makassar Di Kegiatan F8 2024"