Langsung ke konten utama

POSTINGAN TERKINI

Kepala SMP Negeri 47 Terima Penghargaan Adiwiyata Dari Walikota Makassar



BOS.COM
 (Makassar) - Sejumlah Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kota Makassar menerima piagam penghargaan Adiwiyata atau sekolah peduli berbasis budaya dan lingkungan.

Walikota Makassar Munafri Arifuddin menyerahkan langsung piagam penghargaan tersebut kepada para kepala sekolah.

Salah satu sekolah penerima piagam penghargaan Adiwiyata adalah SMP Negeri 47 Makassar. SMP Negeri 47 dinilai telah memenuhi kriteria sekolah peduli dan berbudaya lingkungan. Penghargaan Adiwiyata tingkat Kota diterima langsung oleh Kepala UPT SPF SMP Negeri Negeri 47, Dra. Hj. Kalsum, M.Si ditemani sejumlah guru.


Pemberian penghargaan Adiwiyata tingkat kota dilakukan di acara peluncuran program tarif iuran sampah gratis bagi warga miskin dirangkaikan dengan peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia itu berlangsung di kawasan Car Free Day (CFD) Jalan Jenderal Sudirman Makassar, Minggu (29/6).

Apresiasi penghargaan Adiwiyata kepada SMP Negeri 47 merupakan anugerah yang luar biasa karena akan menjadi salah satu motivasi bagi seluruh warga sekolah dalam menjaga kelestarian lingkungan sekolah. 

Dengan diraihnya penghargaan Adiwiyata tingkat kota ini, semoga mampu mengantarkan SMP Negeri 47 Makassar meraih Adiwiyata di tingkat provinsi ditahun berikutnya.

Kepala UPT SPF SMP Negeri 47 Makassar Dra. Hj. Kalsum, M.Si

Sebagai upaya untuk meningkatkan kesadaran lingkungan, Pemerintah Kota Makassar melalui Dinas Lingkungan Hidup melaksanakan program Adiwiyata.

Program Adiwiyata pada sekolah-sekolah yang ada di Kota Makassar ini bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran dan pengetahuan para generasi muda, dan siswa dalam melestarikan lingkungan. (**)


Editor: Redaksi                                                 Kategori: Pendidikan                                Copyright © 2025

Simak informasi berita terkini kami melalui saluran WhatsApp Berita Online Sulawesi.Com

POSTINGAN POPULER