Postingan

Wali Kota Munafri Tegaskan Komitmen Pendidikan Berkualitas Tanpa Beban

Gambar
Makassar — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menegaskan komitmennya menghadirkan pendidikan yang inklusif dan bebas biaya tambahan bagi masyarakat. Hal itu, disampaikan dalam momen penyaluran perdana program seragam gratis untuk siswa baru di Sekolah Dasar (SD) Sambung Jawa, dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negwri 3 Makassar, Senin (21/7/2025). Munafri menyampaikan larangan tegas terhadap praktik jual-beli seragam di lingkungan sekolah, baik oleh pihak internal maupun eksternal. “Sekolah bukan tempat bisnis. Saya tidak ingin mendengar ada transaksi jual-beli yang membebani orang tua siswa, baik dari oknum di dalam maupun luar sekolah,” tururnya. Penyaluran seragam gratis ini menjadi bagian dari visi besar Pemkot Makassar melalui program “MULIA”, sebagai langkah konkret meringankan beban ekonomi orang tua serta memastikan pemerataan akses pendidikan. Dalam kesempatan tersebut, Munafri juga meminta Dinas Pendidikan membuka layanan aduan bagi orang tua, serta memastikan pengawasan...

Nyanyi Indonesia Raya Awali Makan Bergizi Gratis di SMP Negeri 24 Makassar

Gambar
Makassar - Program makan bergizi gratis disingkat MBG mulai dilaksanakan, salah satunya di SMP Negeri 24 Kota Makassar, Senin 21 Juli 2025. Sebanyak tiga jenjang kelas siswa mendapatkan menu dengan beragam ini.  Pemberian paket makanan bergizi bagi seluruh siswa di SMP Negeri 24 mendapat respon baik dari para guru dan peserta didik. Olehnya itu para guru dan staf sekolah berupaya maksimal demi kelancaran kegiatan MBG sehingga dapat memberikan manfaat kepada anak didik. Peserta didik SMP Negeri 24 Makassar menikmati MBG, Senin (21/7) Pihak SMP Negeri 24 menyampaikan, sebelum memulai makan bersama ada beberapa hal yang menjadi perhatian bagi seluruh siswa. Pertama, sebelum memulai kegiatan makan di awali menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya lalu dilanjutkan do'a bersama. Kedua, saat siswa menikmati makan bersama diharapkan dilakukan dengan tertib dan teratur. Ketiga, siswa diminta menyusun dengan rapi dan mengumpulkan kembali seperti semula wadah tempat makan.  Program M...

Duel Garuda Muda Vs Harimau Muda di Piala AFF U-23

Gambar
Jakarta - Pertandingan Timnas Indonesia vs Timnas Malaysia pada matchday terakhir Grup A Piala ASEAN U-23 2025 ini masih sangat menentukan. Meskipun menang pada 2 laga sebelumnya, timnas U-23 Indonesia belum aman.  Adapun timnas U-23 Malaysia harus menang untuk memelihara peluang lolos ke semifinal. Meskipun demikian, mayoritas prediksi yakin Garuda Muda tak akan tersungkur. Pasukan Garuda Muda melawan Harimau Muda akan digelar dalam lanjutan Grup A Piala AFF U-23 2025. Laga itu berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Senin (21/7/2025), kickoff pada pukul 20.00 WIB. Menatap laga itu, Indonesia saat ini ada di posisi teratas Grup A Piala AFF U-23 2025 dengan raihan enam poin. Menyusul kemudian ada Filipina dan Malaysia yang ada di posisi kedua dan ketiga dengan koleksi tiga poin. Filipina ada di posisi kedua karena unggul head to head atas Malaysia. Oleh karena itu, Indonesia tinggal membutuhkan hasil imbang melawan Malaysia untuk menjadi juara Grup A sekaligus men...

Pemkot Bahas Solusi Percepatan Pembangunan Jembatan Barombong Bersama PT GMTD

Gambar
MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menerima jajaran manajemen PT Gowa Makassar Tourism Development (GMTD) dalam pertemuan strategis yang berlangsung di Ruang Kerja Wali Kota Makassar, Jumat (18/7/2025). Pertemuan ini turut dihadiri Ketua Tim Ahli Pemkot Hudli Huduri, Sekretaris Daerah Andi Zulkufly Nanda, Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP, Kepala Dinas Penataan Ruang, serta perwakilan Dinas Pertanahan Kota Makassar. Pertemuan tersebut membahas sejumlah rencana kegiatan dan proyek pengembangan wilayah oleh PT GMTD, sekaligus sebagai forum sinkronisasi kebijakan pemerintah kota dalam memfasilitasi investasi yang berkelanjutan dan berkeadilan. “Hari ini kami mendengarkan secara detail rencana dan kegiatan dari GMTD. Kami ingin semua informasi tersampaikan secara jelas, terbuka, dan transparan,” ujar Wali Kota Munafri. Pertemuan ini membahas sejumlah rencana strategis, termasuk proyek pembangunan jembatan penghubung di kawasan Barombong Makassar dan Takalar serta daerah...

Gubernur Sulsel Serahkan Bantuan Bedah Rumah Warga Kurang Mampu di Barru

Gambar
BARRU - Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman menyerahkan secara langsung bantuan bedah rumah kepada seorang warga lanjut usia, Mak Lebang, di Desa Coppo, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru, Jumat (18/7/2025). Penyerahan bantuan ini turut dihadiri oleh Bupati Barru Andi Ina Kartika Sari, Wakil Bupati Abustan Andi Bintang, Kapolres Barru AKBP Ananda Fauzi Harahap, serta unsur Forkopimda Kabupaten Barru. “Kita memberikan bantuan rumah bersama ibu Bupati (Andi Ina Kartika Sari). Alhamdulillah, sudah selesai dan rumahnya kini sudah layak untuk digunakan dalam kehidupan sehari-hari,” ujar Gubernur Andi Sudirman. Bantuan rumah semi permanen ini merupakan program dari Gubernur Sulsel melalui Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Selatan, dengan dukungan penuh dari berbagai elemen, termasuk relawan, Pemerintah Kabupaten Barru, Baznas Barru, Baznas Sulsel, serta komunitas Andalan Sulsel Peduli. Koordinator Andalan Sulsel Peduli, Usman Jaya, menjelaskan bahwa pembangunan rumah ini merupakan h...

Wali Kota Makassar Resmikan Penataan Kanal Jongaya, Dorong Kebersihan dan Keindahan Kota

Gambar
MAKASSAR — Pemerintah Kota Makassar resmi meluncurkan program Penataan Kanal di Kelurahan Jongaya, Kecamatan Tamalate, Jumat (18/7/2025). Kegiatan ini menjadi tonggak awal penataan kanal yang diharapkan mampu mengubah wajah Kota Makassar menjadi lebih tertib, indah, dan fungsional. Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin bersama Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham hadir langsung dalam peluncuran ini. Mereka turut didampingi jajaran pimpinan SKPD, termasuk Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Makassar, Drs. Andi Irwan Bangsawan M.Si, beserta para kader KB. Dalam sambutannya, Munafri menekankan pentingnya peran kanal tidak hanya sebagai saluran air, tetapi juga sebagai elemen estetika kota yang harus dijaga dan dimanfaatkan secara optimal. “Dengan penataan kanal ini, kami berharap lingkungan di sekitarnya menjadi lebih indah, bersih, dan tertib. Kanal tidak boleh lagi menjadi tempat kumuh. Semua harus ikut menjaga,” ujar Munafri di hadapan peserta kegiat...

Kejagung dan Dewan Pers Teken MoU, Dukung Penegakan Hukum-Kemerdekaan Pers

Gambar
Kejaksaan  Agung (Kejagung) menandatangani nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU) dengan Dewan Pers. (Rumondang/detikcom) Jakarta - Kejaksaan Agung (Kejagung) menandatangani nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU) dengan Dewan Pers. Kerja sama ini terkait upaya mewujudkan kemerdekaan pers, keterbukaan, dan kolaborasi untuk mendukung penegakan hukum di Indonesia. Jaksa Agung ST Burhanuddin menyatakan kejaksaan sebagai lembaga pemerintah, tidak dapat bekerja secara solitaire atau menutup diri dari dunia luar. Dia menekankan pentingnya evaluasi diri untuk mengetahui kekurangan dan aspek yang perlu diperbaiki. Salah satunya melalui kontrol sosial dari masyarakat yang dapat dijalankan melalui fungsi pers. Karena itu, dia memandang insan pers sebagai sahabat. "Bagi saya pribadi, pers adalah sahabat. Di mana pun juga, pers bagi saya juga adalah unsur pengawasan," kata Burhanuddin di kompleks Kejaksaan Agung, Jakarta Selatan, Selasa (15/7/2025). Dia ...

56 Siswa Ikuti MPLS SD Inpres Batua 1 2025, Pembukaan Diwarnai Pertunjukan Tari Tradisional Apuse

Gambar
Tari tradisional Apuse dari Papua mewarnai pembukaan kegiatan MPLS SD Inpres Batua 1, Senin 14 Juli 2025 Makassar - Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SD Inpres Batua 1 tahun ajaran 2025/2026 resmi dimulai pada Senin 14 Juli 2025. Sebanyak 56 siswa baru dari dua rombel yang diterima turut ambil bagian dalam pelaksanaan MPLS yang akan berlangsung hingga 18 Juli mendatang. Pembukaan MPLS digelar di halaman sekolah SD Inpres Batua 1 yang diawali dengan upacara. Menariknya, Tari Apuse, tarian tradisional dari Papua menjadi pilihan untuk memeriahkan pembukaan MPLS.  Tarian Apuse tidak hanya indah secara visual, tetapi gerakan tari Apuse yang khas dan ceria, serta cerita yang terkandung di dalamnya, memberikan kesan semangat dan optimisme untuk menyambut siswa baru. Kepala UPT SPF SD Inpres Batua I Makassar, Hijrah Nurja Husmal, S.Pd menyampaikan rasa syukur dan haru melihat antusiasme siswa baru dan dukungan penuh dari para orang tua. Ia menyampaikan bahwa sesuai ketentuan yang ...

Siswa Baru SMPN 11 Masih Gunakan Seragam SD Saat Hari Pertama Sekolah

Gambar
SMPN 11 Makassar melaksanan MPLS 2025   Makassar - Di hari pertama sekolah, siswa siswi baru SMP Negeri 11 Makassar mengikuti Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). Sebuah rutinitas yang wajib dijalani siswa baru. Sebanyak enam rombongan belajar siswa baru mengikuti kegiatan MPLS yang akan berlangsung selama lima hari, dimulai Selasa (15/7/2025) hari ini hingga Sabtu, 19 Juli mendatang. Kegiatan dimulai pukul 07.00 WITA hingga pukul 12.00 WITA sesuai ketentuan terbaru dari pemerintah pusat. Dihari pertama MPLS, para siswa dikumpulkan di lapangan sekolah sejak pagi hari sebelum mengikuti berbagai rangkaian kegiatan MPLS Ramah yang sudah disiapkan pihak sekolah. Menariknya, pihak sekolah tidak memberlakukan aturan soal seragam atau tanpa beban seragam baru. Siswa baru yang belum memiliki seragam SMP diperbolehkan mengenakan seragam SD mereka mengikuti MPLS. “Karena belum ada pi seragam gratisi jadi siswa pakai seragam SD dulu,” kata Mariamin Ibrahim Kepala SMPN 11 Makassar saat ...

Hari Pertama MPLS, Siswa Baru SMP 51 Dapat Makan Siang Gratis

Gambar
Hari pertama MPLS, siswa baru SMP Negeri 51 mendapatkan Makan Bergizi Gratis program pemerintah Makassar - Hari ini, Selasa 15 Juli 2025, Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 51 Makassar telah melangsungkan kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) hari pertama yang di mulai pagi hari. Kegiatan MPLS SMP Negeri 51 Makassar tahun ajaran 2025-2026 dibuka secara resmi oleh Plt Kepala UPT SPF SMPN 51 Makassar, Haerani, S.Pd, M.Pd dengan upacara bendera. Kepala SMPN 51 Haerani, S.Pd M.Pd MPLS adalah kegiatan pertama masuk sekolah untuk pengenalan program, sarana dan prasarana sekolah, penanaman konsep pengenalan diri, dan pembinaan awal kultur (budaya) sekolah. Pelaksanaan MPLS dilakukan dalam bentuk kegiatan yang bersifat edukatif dan kreatif agar siswa baru secepatnya beradaptasi dengan kultur serta lingkungan sekolah yang baru. Pelaksanaan MPLS berbeda dengan tahun sebelumnya dimana hanya berlangsung tiga hari, sedangkan tahun ini berlangsung selama lima hari. Dalam kegiatan...